Rabu, 06 Juli 2011

Tata Cara Sholat Gaib

INNALILLAHI WA INNA ILAIHI ROJIUUN

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA - Sudah tujuh kali jenazah almarhum Zainuddin MZ dishalatkan. Itu disebabkan banyak jamaah yang menghendaki melakukan penghormatan terakhir kepada almarhum Zainuddin MZ.

Subhanallah. Sampai lebih dari tujuh kali. Bahkan dimasjid dekat rumah saya juga melakukan shalat gaib untuk beliau.
Tapi jujur saya sendiri kurang mengerti bagaimana tata cara shalat gaib.
setelah di search di google, akhirnya saya dapat
berikut tata caranya :

pada umumnya, sholat jenazah dengan sholat gaib hampir sama, namun ada beberapa saja yang berbeda seperti niat ataupun doa selesai sholat.
Sholat ghaib dilakukan secara berjama'ah dan menghadap kiblat (meskipun yang meninggal dunia tersebut tidak berada di arah kiblat)
Berniat bagi orang yang meninggal, seorang maupun banyak, wanita maupun laki-laki.

NIAT
Ushallii 'alal-mayyitil-ghaa'ibi arba'a takbiiraatin fardhal-kifaayatii (ma'muuman / imaaman) lillaahi ta'aalaa
atau dengan menyebutkan nama mayit tersebut, misalnya
Ushallii 'alal mayyiti (Zainuddin MZ) al-ghaa'ibi arba'a takbiiraatin fardhal-kifaayatii (ma'muuman / imaaman) lillaahi ta'aalaa

TAKBIR
Takbir empat kali dan membaca bacaan seperti halnya tatkala kita melakukan sholat jenazah

-Takbir Pertama
Membaca Surat Al-Fatihah

-Takbir Kedua
Membaca Shalawat kepada Rasulullah SAW

-Takbir Ketiga
Doa Untuk Jenazah
Diantara lafaznya yang dicontohkan oleh Rasulullah SAW antara lain :
Allahummaghfir lahu warhamhu, wa’aafihi wa’fu ‘anhu, wa akrim nuzulahu, wa wassi’ madkhalahu, waghsilhu bil-ma’i watstsalji wal-baradi.

-Takbir Keempat
Doa
Allahumma Laa Tahrimna Ajrahu wa laa taftinnaa ba’dahu waghfirlana wa lahu

SALAM
lalu diakhiri dengan salam

DOA SESUDAH SHALAT JENAZAH
Sesudah salam, kemudian membaca bersama-sama surah Fatihah, lalu dilanjutkan dengan imam membaca doa :

Bismillaahirahmanirrahiim

Allahumma shalli 'alaa sayyidinaa Muhammadin wa'alaa aali sayyidinaa muhammad.Allaahumma bi haqqil Fatihah. i'tiq riqaabanaa wa riqaaba haadzal-mayyiti (haadzihil mayyitati) minan-naar 3x
Allahumma anzilir-rahmata walmagfirata 'alaa haadzal-mayyiti (haadzihil-mayyitati) waj'al qabrahu (haa) raudhatan minal-jannah. wa laa taj'alahu lahu (lahaa) hufratan minan-niiraan. Wa shallallaahu 'alaa khairi khalqihi sayyidinaa Muhammadin wa aalihii wa shahbihii ajma'iina walhamdu lillaahi rabbil 'aalamiin.

Rabu, 15 Juni 2011

Terik Tahu Tempe

siangsiang begini bawaannyaLAPARR

sebagai anak sekolahan, terkadang pergi ke rumah makan terkesan mahal dan menghabiskan banyak uang yang cukupbesar. saya sempat iseng-iseng menbcari makanan apa yang mudah dibuat dan bahan yang tergolong murah.

DAPAT!
saya coba memakai bahan utama TAHU dan TEMPE.
Mau tau? baca dibawah ini atau klik

Bahan:
2 buah tahu, potong 1x4 x4 cm
300 g tempe, potong 1x4x4 cm
minyak goreng
500 ml santan
1 cm lengkuas, memarkan
1 lembar daun salam

Haluskan:

3 butir kemiri
4 butir bawang merah
3 siung bawang putih
½ sdt merica butiran
½ sdt ketumbar
1 cm kunyit
2 sdt garam

Cara membuat:

  • Goreng tahu dan tempe hingga setengah kering. Tiriskan.
  • Tumis bumbu halus hingga wangi dan matang.
  • Tuangi santan, tambahkan daun salam dan lengkuas.
  • Masukkan tempe dan tahu goreng, masak hingga santan mengental.
  • Angkat, sajikan hangat.

lumayan lah, hanya menghabiskan uang yang tidak terlalu besar namun dapat mengenyangkan badan. Berminat? Cobalah!
-id

Selasa, 14 Juni 2011

Belajar Membuat Wordpress

kemarin, sempat iseng iseng buat blog lagi di wordpress. padahal blog yang di blogger aja belum sempat diisi apa lagi yang di wordpress? --"?

yg pengen ngunjungin selahkan, namanya Idho's Note (klik linknya)

maklumlah yang namanya anak muda!
sikap ingin tau pasti selalu ada, hahah (ngebanggain diri dulu). kalau ada yang nanya kenapa kok bisa punya pikiran untuk buat wordpress?
alasannya :
  1. biar gaul, (kan gaul kalo punya banyak blog)
  2. pengen coba coba
  3. jika dibuka melalui Hp (handphone) lebih ringan
  4. memudahkan mencontek ketika ulangan (sstt . . yg ini gak boleh di contoh)
pokoknya banyak lah alasannya, saking banyaknya sampai gak ketulis di sini( padahal gak ada sama sekali),
ya berikut, saya mencoba mengajarkan (cie ileh, guru ni yeee) atau lebih tepatnya berbagi ilmu, bagaimana cara membuat blog di wordpress. dan sekalian di

  1. Pertama klik aja wordpress.com
  2. Tunggu beberapa saat, ketika muncul tampilannya, cari tulisan sign up.
  3. Isi kotak kotak yang disediakan (pokoknya isi aja, ok) lalu klik next
  4. Isi lagi kotak kotak yang kosong sesuai permintaan.
  5. Cek Email anda untuk aktifasi (didalam Email ada websitenya, ntar langsung klik)
  6. Setelah aktifasi, maka blog siap di gunakan






RIBETT??
iya sih, mending fokus aja sama satu blog, ngeblog di BLOGGER aja dahh, enak!
FITURnya MENARIK, GAK NGEBOSENIN, POKOKNYA GAK KALAH LAH SAMA BLOG LAIN

satu blog aja kadang gak terurus apalagi yang mau dua blog?
HEDEH --"
kalo ada waktu tetap sempatin main di dho-edo.blogspot.com yah
thanks buat waktunya, see you later

-id

Jumat, 10 Juni 2011

Test TOEFL

Test TOEFL
ada yang pernah dengar??

Tes TOEFL merupakan tes bahasa inggris bagi negara yang memiliki bahasa negara bukan Bahasa Inggris, jadi jangan heran kalo orang Indonesia banyak yang ikut Test TOEFL. (ya iyalah, bahasa negara kita kan Bahasa Indonesia). Ketika kita telah menyelesaikan Test Toefl, kita akan mendapatkan sertifikat yang berfungsi untuk dua tahun kedepan. Jadi jika sudah melewati masa selama dua tahun maka sertifikat tersebut telah habis masa berlakunya alias basi.(makanan kali basi --")

Di dalam Test Toefl sendiri terdiri dari tiga hal yang diujikan yaitu :
  1. Listening Comprehension
  2. Structure and Written Expression
  3. Reading Comprehension
buat soal latihannya, menyusul ya soalnya lagi lupa bawa Flashdish --"
sumpah soalnya sulit semua, tapi jika semua telah di pelajari, saya yakin kalian pasti bisa. . !

So, keep spirit buat belajar oke

-id.

Rabu, 01 Juni 2011

Sambutan Ketua Panitia

well, udah lama gak ngisi blog berhubung sekolah sedang gencar-gencarnya mengadakan Ulangan Umum Semester ditambah tugas yang menumpuk serta tak ada waktu buat online (maklum, ebiasaan online nya di warnet) jadi faktor penghambat saya dalam memosting.

Liburan, insya allah bisa mulai mencoba mengisi blog lah.
oke, kali ini saya akan bahas tentang contoh kata sambutan ketua panitia, soalnya beberapa waktu lalu saya diminta untuk mencari kata sambutan buat ketua panitia perpisahan.
ahh, langsung aja, nih lihat dibawah :D,

Selamat pagi

Salam sejahtera untuk kita semua

Yang terhormat Bapak Ketua Komite SMA Negeri 1 Singkawang

Yang saya hormati Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Singkawang

Bapak-bapak dan ibu-ibu para undangan yang kami muliakan

Bapak dan Ibu Dewan guru serta kakak-kakak kelas XII SMA Negeri 1 Singkawang yang kami banggakan.

Untuk mengawali acara kita pada pagi hari ini, hendaklah kita panjatkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas berkat dan rahmatNya sehingga kita bisa berkumpul lagi di tempat ini dalam acara perpisahan kakak kelas XII SMA Negeri 1 Singkawang.

Pagi ini kami atas nama seluruh teman kelas dua dan satu mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Bapak Kepala Sekolah dan bapak serta ibu guru karena kami diperkenankan memberikan sambutan sepatah dua patah kata untuk melepaskan kakak-kakak kelas tiga yang sebentar lagi meninggalkan kami semua.

Sungguh-sungguh banyak yang dapat kami timba dari hasil berkumpul dan bergaul dengan kakak-kakak kelas tiga semuanya. Sebentar lagi kakak-kakak akan meninggalkan kami tetapi budi baik dan keteladanan kakak-kakak takkan mungkin kami lupakan.

Kami doakan semoga kakak-kakak dapat lebih sukses lagi di jenjang sekolah yang lebih tinggi nanti. Kami ucapkan selamat belajar, selamat menempuh karier di sekolah yang baru. Dan kami berharap, kakak kelas XII tahun ini dapat lulus semua dengan nilai yang baik. Amin. Tuhan senantiasa bersama-sama kalian.

Akhirnya kami hanya dapat mohon maaf jika ulah tingkah kami dalam bergaul banyak mengecewakan hati kakak-kakak. Semuanya itu tidak menjadi niatan kami. Kami yakin kakak-kakak pun juga akan memaafkan kami. Selamat jalan dan selamat berjuang.

Terima kasih dan selamat pagi

Rabu, 25 Mei 2011

Peristiwa G 30 S PKI

siapa yang tak kenal peristiwa ini, anak SD sampai anak SMP bahkan juga sudah tau. . .!! (malu, karna udah SMA tapi gak tau --"). berhubung beberapa hari lagi mau ulangan SEJARAH, maka dari itu saya mencoba mencari materi mengenai PERISTIWA G 30 S PKI 1665, berikut ringkasan materinya biar gak capek belajar 1 buku full (soalnya penulis rada malas) . . .
selamat membaca, jangan lupa komentar, -id.


Proses peralihan kekuasaan politik setelah peristiwa G-30-S-1965/ PKI
Latar Belakang Proses Peralihan Kekuasaan pada tahun 1965
Peristiwa G 30 S PKI 1965
· Gerakan yang dilakukan oleh PKI untuk merebut kekuasaan dari pemerintah RI yang sah
Cara Mencapai Tujuan :
1. Pada tanggal 30 September 1965 menculik dan membunuh para perwira tinggi TNI AD
2. Menguasai Jakarta : menguasai studio Pusat RRI dan kantor Telekomunikasi
· Keenam pejabat tinggi yang dibunuh tersebut adalah:
1. 1. Panglima Angkatan Darat Letjen TNI Ahmad Yani
  1. Mayjen TNI R. Suprapto
  2. Mayjen TNI M.T. Haryono
  3. Mayjen TNI Siswondo Parman
  4. Brigjen TNI DI Panjaitan
  5. Brigjen TNI Sutoyo Siswomiharjo
  6. Jenderal TNI A.H. Nasution seorang target namun selamat dari upaya pembunuhan tersebut. Namun ajudan AH Nasution, Lettu Pierre Tandean tewas.

Penumpasan G 30 S PKI
· Mayjen Soeharto selaku Pangkostrad mengambil alih pimpinan pimpinan AD karena Men/Pangad tidak dapat menjalankan tugas.
· Operasi penumpasan : Resimen Para Komando Angkatan Darat (RPKAD) pimpinan Sarwo Edhi Wibowo.


Bentuk Operasi Penumpasan
Merebut kembali studio Pusat RRI dan Kantor Pusat Telekomunikasi
Membebaskan pangkalan udara Halim Perdanakusuma
Pengamanan kampung Lubang Buaya
Penangkapan para tokoh G 30 S PKI

Proses Peralihan Kekuasaan Politik Setelah Peristiwa G 30 S PKI
· Kelahiran KAMMI/KAPPI
· Tritura :
  1. Bubarkan PKI dan Ormas-ormasnya
  2. Bersihkan kabinet Dwikora dari unsur-unsur PKI
  3. Turunkan harga dan perbaiki ekonomi
· 3 perwira tinggi menemui presiden Soekarno di Bogor
· Isi surat : perintah kepada Pangkostrad untuk mengambil tindakan keamanan, ketertiban, kestabilan dan keutuhan bangsa.
· SUPERSEMAR


Tindakan Pengemban Supersemar
Membubarkan PKI dan ormas-ormasnya dan menyatakan sebagai organisasi terlarang (12 Maret 1966)
Mengamankan 15 menteri kabinet Dwikora yang tersangkut peristiwa G 30 S PKI
Membersihkan lembaga legislatif dan lainnya dari unsur-unsur PKI khususnya MPRS dan DPR-GR
Pembentukan kabinet Ampera : TAP No.XIII/MPRS/1966

Pasca pembentukan Kabinet Ampera :
Dualisme kepemimpinan
Sidang Istimewa : TAP MPRS No.XXXIII/MPRS/1967 : pencabutan kekuasaan dari tangan Soekarno dan mengangkat Soeharto sebagai pejabat presiden RI
Sidang Umum V : TAP MPRS No. XLIV/MPRS/1968 : pengangkatan Soeharto sebagai Presiden RI

Senin, 02 Mei 2011

Kabinet Masa Demokrasi Liberal

Ulangan. . . ulangan . . .
sibuk benar bah! maklumlah siswa, setiap selesai pembahasan pada buku pelajaran, maka dianjurkan untuk mengerjakan yang namanya ULANGAN.

jangan khawatir! sedikit iseng iseng, saya mencoba meringkas bagian KABINET Pada MASA DEMOKRASI LIBERAL, berisi tentang Program Kerja dan Faktor Jatuhnya Kabinet.
cek this! -id


Kabinet Masa Demokrasi Liberal

Masa Demokrasi liberal berlangsung dari tahun 1950 sampai tahun 1959.
Masa ini sering kali terjadi pergantian kabinet karena :
adanya partai oposisi selalu mengkritik kebijakan pemerintah apabila gagal dalam menjalankan program kabinetnya


berikut Daftar Nama Kabinetnya

1.Kabinet Natsir (6 September 1950-21Maret1951)
Programnya :
1. Menggiatkan usaha keamanan dan ketentraman
2. Konsolidasi dan penyempurnaan pemerintahan
3. Menyempurnakan organisasi angkatan perang
4. Mengembangkan dan memperkuat ekonomi rakyat
5. Memperjuangkan penyelesaian irian barat
Faktor jatuhnya Kabinet Natsir : Adanya mosi tidak percaya mengenai pencabutan PP No 39/1950

2. Kabinet Sukiman ( 1951-1952)
Program kerjanya :
1. Menjamin keamanan dan ketentraman
2. Mengusahakan kemakmuran rakyat secepatnya dan memperbaharui hukumagraria
3. Mempercepat persiapan-persiapan pemilu
4. Menjalankan politik luar negeri bebas aktif
Faktor jatuhnya Kabinet SUKIMAN : dianggap masuk blok barat setelah penandatanganan bantuan ekonomi dan
persenjataan dari USA atas dasar MSA (Mutual Security Act)

3. Kabinet Wilopo ( 1952-1953)
Program kerjanya :
1. Melaksanakan pemilu,otonomi daerah,dan menyederhanakan organisasipemerintah pusat
2. Memajukan tingkat kehidupan rakyat dengan mempertinggi produksinasional
3. Mengtasi keamanan dengan kebijakan sebagai negara hukum
4. Melengkapi UU perburuhan
Faktor jatuhnya Kabinet Wilopo : kekecewaan daerah serta peristiwa 17oktober 1952 ( campur tangan parlemen atas permasalahan militer )

4. Kabinet Ali –Wongso ( 1953-1955 )
Program kerjanya :
1. Soal keamanan ,pemilu,kemakmuran dan keuangan
2. Pengembalian irian barat
3. Politik luar negeri yang bebas aktif
Faktor jatuhnya Kabinet Ali-Wongso : mosi tidak percaya karena adanya pergantian
pimpinan Angkatan Darat dan adanya pemberontakan DI / TII
Kelebihan Kabinet Ali-Wongso : berhasil menyelenggarakan Konferensi Asia Afrika


5. Burhanuddin Harahap ( 1955-1956 )
Program kerjanya :
1. Pengembalian wibawa pemerintah
2. Penanganan masalah desentralisasi,inflasi dan pemberantasan korupsi
3. Pemilu
kabinet ini mengembalikan mandatnya setelah DPR hasil pemilu terbentuk


6. Ali Sastro Amidjojo II ( 1956-1957 )
Program kerjanya :
1. Pembatalan semua hasil KMB
2. Pengembalian irian barat dan politik luar negeri yang bebas aktif
Faktor jatuhnya kabinet Ali Sastro Amidjojo II : banyaknya pemberontakan dimana-mana



7. Kabinet Juanda / kabinet karya ( 1957-1959 )
Program kerjanya :
1. Membentuk dewan nasional
2. Normalisasi keadaan politik
3. Memperkuat pembangunan
4. Perjuangan Irian Barat
Kelebihan Kabinet Juanda : keluarnya Deklarasi Juanda 13 Desember 1957 tentang
batas wilayah teritorial Indonesia selebar 13 mil.
Pada masa kabinet ini merupakan akhir dari demokrasi liberal.